Ikuti Jejak Raffi Ahmad? Atta Halilintar Kini Dicurigai Terjun ke Dunia Politik Gegara Kepergok Blusukan ke Daerah ini

Atta Halilintar kini ikuti jejak Raffi Ahmad?

Atta Halilintar dicurigai terjun ke dunia politik gegara kepergok blusukan ke daerah ini.

Melansir dari Banjarmasinpost.co.id, Atta Halilintar mendadak melakukan blusukan bersama putri bungsunya, Azura, yang memunculkan dugaan bahwa ia akan terlibat dalam dunia politik dalam waktu dekat.

Suami Aurel Hermansyah ini bahkan dengan terang-terangan menunjukkan kedekatannya dengan warga di lokasi tersebut.

Momen blusukan Atta Halilintar ini terlihat dalam unggahan Instagram story di akun pribadinya @attahalilintar pada Jumat (8/11/2024).

Dalam postingan tersebut, Atta terlihat berkeliling bersama timnya, termasuk Azura, sang putri.

Kehadiran Atta bersama putrinya itu adalah untuk mengunjungi kampung halaman pengasuh Azura, yaitu Sunen.

Sunen tak dapat menahan haru saat akhirnya sampai di kampung halaman, diantar langsung oleh Atta Halilintar.

“Bahagia Sunen udah sampai kampung, udah nyampe nih ke rumahnya Unen, Kampungnya Unen,” ucap Atta.

Ratusan warga Desa Mangli, Kali Jambe, langsung berkumpul untuk menyambut kedatangan Atta Halilintar.

Banyak dari mereka yang berusaha meraih tangan Atta hingga berpelukan.

Sambutan hangat dari warga tersebut pun dibalas dengan ramah oleh Atta.

Tak heran jika momen blusukan mendadak ini memicu spekulasi warganet bahwa Atta ingin terjun ke dunia politik.

Namun, dengan tegas Atta menyatakan bahwa dirinya belum tertarik untuk masuk dunia politik seperti yang dilakukan Krisdayanti dan Anang Hermansyah, mertuanya.

“Belum mau nyaleg dan nyalon, mungkin suatu hari nanti,” jelas Atta.

Melansir dari Kompas.com, Atta Halilintar melaporkan sebuah akun TikTok yang menuduhnya menikah secara siri. Laporan itu dibuat di Mapolres Jakarta Selatan pada malam hari, Rabu (4/9/2024).

Kepala Subbagian Humas Polres Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, mengonfirmasi laporan Atta pada Kamis (5/9/2024).

“Jadi betul semalam saudara MA alias AH telah datang ke Polres Metro Jakarta Selatan untuk melaporkan kasus yang menimpa dirinya,” kata Nurma di Polres Jakarta Selatan.

“Yang dilaporkan UU ITE, pencemaran nama baik. Hanya satu inisial WO, akun TikTok,” tambah Nurma.

Nurma juga mengatakan bahwa Atta telah menyerahkan bukti berupa video yang terkait dengan laporan tersebut.

“Barang bukti sudah diserahkan ke penyidik, dari video TikTok itu yang diserahkan,” ucap Nurma.

Sebelumnya, Atta bersama Aurel datang ke Polres Metro Jakarta Selatan pada malam hari, Rabu (4/9/2024).

Atta mengaku tidak terima dengan konten video yang beredar, yang menuduhnya menikah siri dan bercerai.

“Intinya kan ditanyain orang lagi cerai apa, ada berita-berita yang dibikin seolah saya menggugat cerai. Terus ada yang bilang nikah siri sama ini, itu,” ucap Atta Halilintar.

Atta merasa konten itu sudah sangat mengganggunya dengan Aurel lantaran tak ada kebenarannya

“Menurut saya udah… karena orang banyak ngechat, ‘Bang Atta cerai, sampai keluarga temen-teman di luar, brand-brand disangka kita cerai,” imbuh Atta lagi.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *